Meriahnya Karaoke Road Show Dangdut Ria Pupuk Kaltim di Loktuan

BONTANG, KALTIMOKE – Karaoke Road Show Dangdut Ria PT. Pupuk Kalimantan Timur (Pupuk Kaltim) terus berlanjut. Kali ini warga Loktuan yang tinggal di sekitar Kantor Lurah Loktuan mendapat giliran sekaligus menjadi titik berikut yang dikunjungi. Tahun ini, di Kelurahan Loktuan ada tiga titik penyelenggaraan lomba. Sebelumnya telah dilaksanakan di Halaman Parkir Pelabuhan dan selanjutnya akan diselenggarakan di Lapangan Voli Kampung Mandar.

Kepala Bagian Eksternal Humas Pupuk Kaltim, Ramli mengatakan lomba karaoke ini merupakan rangkaian HUT ke-41 Pupuk Kaltim. Tujuan pelaksanaan untuk menjalin kebersamaan antara perusahaan dan masyarakat buffer zone.

“Alhamdulillah untuk kesekian kalinya kita dapat melaksanakan lomba karaoke. Ini adalah untuk kegembiraan kita bersama dan untuk menjalin silaturahmi kita bersama,” ujar Ramli saat didaulat menyampaikan sambutannya pada lomba yang digelar di Kantor Lurah Loktuan, Jum’at, 9 November 2018.

Sebelum menyerahkan hadiah kepada para pemenang, Ramli memberikan kejutan kepada seluruh warga yang hadir. Ramli mengadakan lomba joget dadakan, warga yang hadir pun antusias dan mendekati panggung untuk berjoget bersama. Tak lupa Ramli memberikan sawerannya uang pecahan Rp50.000 kepada warga yang dianggap jogetnya heboh. Hal ini menjadikan suasana semakin meriah.

Dalam kesempatan itu, tak lupa Ramli mengingatkan kepada seluruh warga yang hadir untuk terus mendukung kandidat dari daerahnya masing-masing. “Jangan lupa dukung kandidatnya pada malam grand final nanti di Koperasi Karyawan Pupuk Kaltim,” ujarnya mengingatkan. (Sov/Adv)

Berikut jadwal Road Show Karaoke Dangdut Ria HUT Pupuk Kaltim ke-41:

31 Oktober 2018 di Rumah Adat Guntung

2 November 2018 di Pelabuhan Loktuan

5 November 2018 di Lapangan Futsal Kelurahan Guntung

9 November 2018 di halaman Kantor Lurah Loktuan

12 November 2018 di Simpang 4 Sidrap Dalam

16 November di Lapangan Volly Kampung Mandar Kelurahan Loktuan

19 November 2018 di Area Parkir Terminal Bontang Kuala

23 November 2018 di Simpang Tiga (RT 26) Tanjung Limau

26 November 2018 di Panggung Pujasera Bontang Kuala

1 Desember 2018 Grand Final di Koperasi Karyawan Pupuk Kaltim




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *